Depok (19/11/2025) di Gedung Galeri Pemulihan Asset Kejaksaan Negeri Depok melaksanakan pemusnahan barang bukti dari 177 (Seratus Tujuh Puluh Tujuh) perkara tindak pidana umum yang telah memiliki kekuatan hukum ( Inkracht ).
Kejaksaan Negeri Depok memusnahkan :
1. Narkotika Gol. I jenis Ganja : Sebanyak 12 (Dua Belas) perkara dengan berat Netto 1.432 (Seribu Empat Ratus Tiga Puluh Dua Gram).
2. Narkotika Gol. I jenis Shabu : Sebanyak 54 (Lima Puluh Lima) perkara dengan berat Netto 1,500 (Seribu Lima Ratus Gram).
3. Narkotika Gol. I jenis Tembakau Sintetis : Sebanyak 7 (Tujuh) perkara dengan berat Netto 999 (Sembilan Ratus Sembilan Puluh Sembilan Gram).
4. Obat-obatan terlarang (Ecstasy) : Sebanyak 15 (Lima Belas) Perkara sebanyak 35.430 (Tiga Puluh Lima Ribu Empat Ratus Tiga Puluh) butir.
5. Senjata Tajam : Sebanyak 20 (Lima) perkara berupa 1 (satu) bilah golok, 2 (dua) bilah pisau, 1 (satu) bilah badik, 2 (dua) bilah celurit, dan 2 (dua buah) bamboo runcing.
6. Lain-lain : Sebanyak 93 (Sembilan Puluh Tiga) Perkara dengan berbagai jenis pakaian dan barang lainnya.

