Kejaksaan Negeri Depok melaksanakan kegiatan Apel Pagi

Depok, (15/12/2025) di Halaman Kantor Kejaksaan Negeri Depok, Pelaksanaan Apel diikuti oleh Kasubagbin, Para Kepala Seksi serta seluruh pegawai Kejaksaan Negeri Depok, bertindak sebagai pembina Apel Kepala Kejaksaan Negeri Depok, Dr. Arif Budiman, S.H., M.H. serta bertindak sebagai Komandan Apel adalah Kepala Subseksi II pada Seksi Intelijen, Muhammad Bagas Anggit Dwi Prakoso, S.H.

sekaligus memberikan 5 (lima) penghargaan di berbagai kinerja bidang Pada Kegiatan Rakerda Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Tahun 2025 diantaranya:

  1. Peringkat Terbaik ke-2 Kategori Kepatuhan Terhadap Penyelesaian
    Temuan BPK RI pada Satuan Kerja Wilayah Kejaksaan Tinggi Jawa Barat.
  2. Peringkat 2 Kategori Pelaporan Modul Aplikasi SILABIN Periode Januari-
    November Tahun 2025.
  3. Peringkat Terbaik 2 Prestasi Kinerja Bidang Tindak Pidana Umum Se-
    Wilayah Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Tahun 2025 .
  4. Peringkat 3 Prestasi Kinerja Bidang Pemulihan Aset dan Pengelolaan
    Barang Bukti Se-Wilayah Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Tahun 2025.
  5. Peringkat 3 Prestasi Kinerja Terbaik Bidang Perdata dan Tata Usaha
    Negara di Wilayah Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Tahun 2025.

Prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Depok untuk terus meningkatkan kualitas kinerja, memperkuat sinergi lintas bidang, serta menjaga kepercayaan publik melalui pelayanan hukum yang profesional dan berintegritas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *